Sambut 1 Muharam, Warga RT.09 RW.08 dengan Pawai Obor

Pawai obor di kampung warudoyong cakung jakarta timur (mujib/beritatimur)

Jakarta-Beritatimur-Warga Kampung Warudoyong ikut menyambut malam Tahun Baru Islam 1 Muharam 1440 Hijriah. Pawai obor, zikir, dan doa bersama digelar malam ini.

Pantauan beritatimur, tepat ba'da sholat isya titik awal pawai obor dimulai dari kantor RW.08 berjalan memyusuri jalan KRT Radjiman terus meyusuri jalan kampung kampung dan berputar balik ke arah Setu Rawabadung sampai ke titik depan rumah LMK Rw.08  H. Ansori , Senin (10/9/2018). Di lokasi, terlihat masyarakat, baik tua maupun muda, sudah berkumpul membawa obor. Selain itu, ada dram dan petasan  untuk menyemarakkan pawai tersebut. 

Dilokasi hadir beberapa dewan karang taruna dan pembimbing pemuda pemuda Rt.09 Kamp.Warudoyong diantaranya Nugroho, A.Yani, Hj.Ria, Abi Zhira, dan Tanjung dll.


Peserta pawai obor semangat sebelum pelepasan (foto:beritatimur/mujib)

Saat tiba di lokasi, Bapak RT. Daurif  menyapa para peserta dan memberi sambutan sekaligus melepas acara pawai obor bertajuk 'Merajut Ukhuwah Menggapai Masyarakat Kampung Warudoyong yang Marhamah'.

"Assalamualaikum. Allahu akbar! Saya ucapkan selamat tahun baru Islam 1440 Hijriah. Saya berharap kegiatan ini berjalan aman, lancar, tertib. Mudah-mudahan dengan kegiatan ini lebih meningkatkan keimanan dan ketakwaan untuk kita senantiasa bertakwa kepada Allah dan menjalin silaturahim. Yang paling penting adalah bagaimana kita mengedukasi anak-anak kita untuk mencari rida Allah. Dengan mengucap bismillah, saya lepas rombongan," ujar bpk Daurif ditandai dengan pelepasan petasan sebanyak 5 kali.


Peserta siap siap pawai obor (beritatimur/mujib)

"Hati-hati ya, banyak-banyak selawat ya," ujar Daurif sambil melambaikan tangan kepada para peserta pawai obor. (mjb)




Video Pawai obor..!









Subscribe to receive free email updates: