Plt Bupati Pemalang Lantik Ketua Dan Wakil Ketua Basnaz Kabupaten Pemalang Priode Tahun 2023-2028

 


Media Beritatimur.id - Pemalang - Jawa Tengah

Pelantikan dan pengambilan sumpah/ janji ketua dan wakil ketua Basnaz Kabupaten Priode Tahun 2023-2028.

Pelantikan dilaksanakan pada hari Jum'at , tanggal 04/08/2023 , bertempat di gedung Sasana Praja Pemalang.


Hadir dalam acara pelantikan ketua/ wakil ketua Basnaz Kabupaten Pemalang , Plt Bupati Pemalang Mansur Hidayat ST , Ketua Basnaz Propinsi Jawa Tengah , perangkat Daerah kabupaten Pemalang , kepala kantor kementerian agama kabupaten Pemalang , tim pansel Basnaz Kabupaten Pemalang , ketua MUI Kabupaten Pemalang , ketua PCNU kabupaten Pemalang , ketua PD Muhammadiyah Kabupaten Pemalang.


Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan pembacaan keputusan Bupati Pemalang : Nomer 188 4/233/Tahun 2023 tanggal 31 Mei 2023 , tentang penetapan susunan pimpinan Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Pemalang Priode 2023 - 2028 adalah sebagai berikut : 

1. Agus Nurkholis S.T sebagai Ketua .

2. H. Chaerudin S.PD.I sebagai wakil ketua 1 bidang pengumpulan zakat 

3. Abu Joharudin Bahry sebagai wakil ketua 2 bidang pendistribusian.

4. Arif Luqman Hakim SE sebagai wakil ketua 3 bidang perencanaan keuangan dan pelaporan.

5. DR. Hj.Amiroh M.AG sebagai wakil ketua 4 bidang Administrasi, SDM dan Umum .

Sumber dana  APBD kabupaten Pemalang tahun 2023.


Acara dilanjutkan dengan sambutan ketua Basnaz Jawa Tengah mengatakan " selamat saya ucapkan kepada ketua dan wakil ketua Basnaz yang sudah di Lantik mudah mudahan amanah dan dapat bermanfaat untuk warga masyarakat Kabupaten Pemalang , program untuk Basnaz kabupaten Pemalang menuntaskan kemiskinan ekstrim yang ada di beberapa titik di kabupaten Pemalang mudah mudahan di tahun 2024 kemiskinan ekstrim di kabupaten Pemalang dapat teratasi Amin..." Ucap ketua Basnaz Propinsi Jawa Tengah .


Acara dilanjutkan dengan sambutan Plt Pemalang Mansur Hidayat ST yang mengatakan " atas nama pribadi pemerintahan Kabupaten Pemalang mengucapkan Selamat dan sukses kepada pimpinan Basnaz Kabupaten Pemalang Priode 2023-2028 yang baru saja dilantik semoga bapak/ibu dapat menjalankan amanah ini dengan baik dan penuh rasa tanggung jawab , karena tugas dan tanggung jawab bapak/ibu sebagai pimpinan Basnaz yang baru akan semakin berat dan kompleks kedepannya untuk itu saya minta terus jaga kekompakan , integritas dan transparasi , dan yang tak kalah penting adalah kuatkan kordinasi , sinergi serta komunikasi dalam menjalankan amanah yang di percayakan.

melalui momentum pelantikan ini saya mengajak segenap pimpinan Basnaz untuk memaknai momentum ini sebagai titik tolak , titik awal atau garis start dimana bapak/ibu setelah ini diminta untuk bekerja keras , smart , inovatif dan transformatif membawa dan mempercepat kemajuan Basnaz sebagai lembaga pengelola zakat warga masyarakat Pemalang .

Saya ingin kedepan akan lebih banyak lagi bantuan dan manfaat zakat yang bisa dirasakan oleh warga masyarakat Pemalang , untuk itu diperlukan langkah strategis dan program kerja yang inovatif dalam rangka meningkatkan perolehan zakat" ucap Plt Bupati Pemalang.


acara dilanjutkan dengan ucapan selamat , foto bersama dan isoman .


Penulis : Ragus T.u dan Arni Agustina

Subscribe to receive free email updates: